Duta Akuntansi 2023
Duta Akuntansi 2023
Sat, 2 September 2023 7:18
Screenshot 2024-02-17 101748

Himpunan mahasiswa adalah organisasi intra kampus sebagai salah satu wadah mahasiswa dalam menyampaikan ide dan gagasannya HIMA PROKSI (Himpunan Mahasiswa Program Studi Akuntansi) diharapkan bukan sekedar organisasi apatis, tetap secara aktif dapat memberikan pembelajaran kepada pengurusnya, menyebarkan informasi masi kepada seluruh mahasiswa dalam berbagai hal.

Pemilihan Duta Akuntansi merupakan salah satu program kerja yang dibentuk oleh Divisi Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) HIMA PROKSI, yang merupakan ajang tahunan dan akan mencetak perwakilan mahasiswa yang dapat mewakili program studi akuntansi. Pemilihan Duta Akuntansi juga merupakan proses pencarian potensi mahasiswa akuntansi baik secara akademis maupun non akademis. Sebagai upaya untuk mencari figure dalam mempromosikan kampus, khususnya mempromosikan program studi akuntansi itu sendiri.

Duta Akuntansi yang terpilih nantinya tidak hanya bertugas mempromosikan Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi UNINUS saja, namun duta akuntansi ini diharapkan dapat menjadi role model bagi generasi muda khususnya seluruh mahasiswa akuntansi UNINUS untuk lebih menggali lagi potensi dirinya, sehingga dapat berkontribusi untuk kegiatan lainnya. Di dalam civitas kampus banyak hal yang harus diperhatikan dan dilestarikan, terutama mengenai bakat, skill, prestasi, dan ketanggapan mahasiswa dalam berbagai hal yang sifatnya positif dan membangun. Selain itu, indeks prestasi dan bakat mahasiswa merupakan aset penting bagi suatu institusi karena hal tersebut merupakan pemicu adanya daya tarik kampus terhadap dunia luar khususnya masyarakat, untuk itu adanya pemilihan duta akuntansi 2023 adalah sebagai wakil dari seluruh mahasiswa akuntansi Fakultas Ekonomi UNINUS.

Pemilihan duta akuntansi 2023 ini diharapkan juga dapat menjadi media bagi generasi muda Program Studi Akuntansi untuk menggali, mengembangkan, dan memperkenalkan Fakultas Ekonomi khususnya Program Studi Akuntansi UNINUS di kancah publik.

Tujuan Kegiatan

  1. . Untuk menjalankan program kerja Divisi PSDM HIMA PROKSI
  2. Membantu dalam mempromosikan Program Studi Akuntansi UNINUS
  3. Mengapresiasi prestasi yang dimiliki oleh mahasiswa Akuntansi UNINUS.
  4. Menghadirkan generasi muda terbaik dari Program Studi Akuntansi UNINUS untuk menjadi Duta Akuntansi tahun 2023.
  5. Menjadi perwakilan untuk mengikuti Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (PILMAPRES) tahun 2024

Tema Kegiatan

GEULIS (Generation Excellent Intelectual Student) yang artinya Generasi Mahasiswa dengan Intelektual yang luarbiasa

Waktu Kegiatan

Tanggal            : 30 Agustus 2023

Tempat             : Universitas Islam Nusantara

 

Uncategorized, Berita

Komentar

Tidak ada komentar

Tulis Komentar

Artikel Lainnya

GEMA BAKTI
Kegiatan Kemanusiaan ini sebagai bentuk rasa pedulu kami akan keadaan sekitar...
Fri, 2 February 2024 | 4:41
Talk Show FEMINISME
Melalui Talk Show Feminisme ini, kita merakan kekuatan persatuan dalam perjua...
Mon, 22 January 2024 | 6:29
MEHABIS
Keteladanan Uswatun Hasanah bermula dari kelahiran Nabi Muhammad SAW yang mer...
Mon, 23 October 2023 | 3:41
PKKMB 2023
Pada setiap awal perkuliahan, kegiatan orientasi bagi mahasiswa baru memiliki...
Sat, 2 September 2023 | 3:40